Unggul, Barantan Raih 3 Juara Sekaligus

Foto Berita

Jakarta - Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo memberikan penghargaan terhadap ASN dan unit kerja Kementerian Pertanian yang berprestasi saat pimpin upacara hari KORPRI di Lapangan, Kementerian Pertanian (29/11).

Gambar : Perwakilan Barantan Ichwandi, Pusat KKIP (kiri), Musyafak, Kepala Karantina Surabaya (dua dari kanan) dan perwakilan dari Balai Embrio Ternak Cipelang (kanan) saat menerima tropi dari Kepala Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian I Ketut Kariyasa di Jakarta (29/11)

Barantan sendiri meraih 3 penghargaan sekaligus dalam ajang Lomba Inovasi TIK Kementerian Pertanian yaitu ;

Juara I Kategori Aplikasi Layanan Publik Kementerian Pertanian, yaitu melalui aplikasi PPK Online Versi 1.3 besutan Pusat Kerjasama, Kepatuhan dan Informasi Perkarantinaan Barantan. Pada posisi II & III diikuti oleh SISCOBETI dari Balai Embrio Ternak Cipelang dan SIMREK PKH dari Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan.

Juara I Kategori Aplikasi Layanan Internal Kementerian Pertanian, yaitu melalui aplikasi IQFAST besutan Pusat Kerjasama, Kepatuhan dan Informasi Perkarantinaan Barantan. Sedangkan Karantina Pertanian Surabaya menempati posisi ke II dengan aplikasi ProgEv. Sedangkan posisi III diraih SIBETI dari Balai Embrio Ternak Cipelang.

Mentan SYL menyampaikan bahwa, kita boleh berbangga dengan apa yang diraih namun yang paling penting apa yang kita banggakan tersebut dapat memberi manfaat bagi masyarakat dan bangsa.

Dokumentasi